Nama ilmiah/Nama Lokal | Klasifikasi | Deskripsi |
Artocarpus heterophyllus Lam. Lokal: Nangka (Jawa: Gori) | Kingdom : Plantae Divisio : Magnoliophyta Class : Magnoliopsida Ordo : Urticales Familia : Moraceae Genus : Artocarpus Spesies : Artocarpus heterophyllus | PENYEBARAN TANAMAN Nangka diyakini berasal dari India, yakni wilayah Ghats bagian barat, kini nangka sudah menyebar luas di daerah tropis terutama Asia Tenggara dan Brazil. Tanaman nangka ini dapat dimanfaatkan sebagai obat tradisional. Daun nangka telah direkomendasikan dalam pengobatan ayurveda sebagai obat antidiabetes. AGROEKOLOGI Pohon nangka dapat tumbuh di dataran rendah dan tinggi pada ketinggian 1.300 m dpl. Namun ketinggian yang ideal adalah 0-800 m dpl, suhu udara sekitar 16-31°C, curah hujan rata-rata 900-4.000 mm/thn. Paling baik tumbuh di tanah yang dalam, berdrainase baik, aluvial, berpasir atau lempung liat dengan pH 6,0-7,5. MORFOLOGI Akar tunggang. Batang bulat silindris diameter hingga 1 m. Seluruh bagian tanaman mengeluarkan getah. Daun tunggal bertangkai 1-4 cm, bentuk bulat memanjang, ujung daun meruncing, tepi daun rata, tulang daun menyirip. Buah majemuk berbentuk gelendong memanjang sampai 100 cm. Daging buah berwarna kuning keemasan apabila sudah masak, berbau harum dan rasanya manis. Biji bulat panjang atau lonjong, agak gepeng. Memiliki 3 kulit, yaitu kulit luar kuning agak lunak, kulit tengah putih dan liat, kulit ari cokelat dan menempel pada daging biji. BUDIDAYA Teknik budidaya dengan biji dan okulasi.Pemilihan bibit berasal dari biji berkualitas, bersihkan lalu jemur selama 2 jam, rendam air hangat selama 2 hari. Semai dalam polybag.Bibit dapat dipindahkan ke lahan jika tinggi 60-70 cm dan diameter batang sekitar 1,5 cm. KANDUNGAN BAHAN KIMIA Saponin, polifenol, niasin, flavonoid, steroid, fosfor, fenol, pektin, tanin, morusin, artonin E, sikloartobilosanton, artonol B, triterpenic, betullic acid, sapogenin, β-sitosterol, ursolic acid, artocarpesin, cyloartocarpin. KHASIAT Mengobati demam, batuk, bisul, luka, koreng, mencegah kanker, pelancar ASI, maag, diare, sakit perut, asma, demam, menurunkan gula darah. |