Info Sekolah
Kamis, 06 Feb 2025
  • Visi : "Bertaqwa dan berakhlak mulia, berprestasi tinggi, berwawasan lingkungan dan keberagaman global dengan berlandaskan budaya nasional dan kearifan lokal"
  • Visi : "Bertaqwa dan berakhlak mulia, berprestasi tinggi, berwawasan lingkungan dan keberagaman global dengan berlandaskan budaya nasional dan kearifan lokal"
16 Agustus 2023

Gelombang cinta

Rab, 16 Agustus 2023 Dibaca 1276x
Nama Daerah/IlmiahKlasifikasiDeskripsi
Anthurium plowmanii
(Gelombang cinta)
Divisi : SpermatophytaKelas : Dikotil Ordo : Arales Famili : Àraceae Genus : AnthuriumSpesies : AnthuriumplowmaniiTumbuhan : Merupakan tumbuhan semak. 
Akar : Akar serabut sedikit liar, warna putih kehijauan. 
Batang : Beruas pendek, setiap ruas merupakan tempat melekatnya tangkai daun. Batang umumnya dipenuhi oleh akar yang tumbuh. 
Daun : Bergelombang rapat dan keriting dengan permukaan mengkilap. Tekstur daunnya tebal dan tegas, bila daunnya dipegang akan terasa lebih tebal, warna daun hijau pekat. 
Bunga : Bentuknya seperti tongkol jagung berukuran kecil – kecil memanjang menempel pada tangkai yang mencuat di tengah – tengah seludung. Bunga terdiri atas tangkai, mahkota, dan tongkol. Bunga tergolong bunga berumah satu. 
Buah : Berwarna merah dimana di dalam buah akan terdapat biji – biji. 
Biji : Biji – biji yang segar berbentuk gembung, sedangkan biji yang sudah tua akan kisut. 
Fakta Menarik : Tumbuhan ini cukup sensitif terhadap kebutuhan sinar matahari. Daunnya terlihat pucat dan lemas bila kekurangan sinar matahari. Namun sebaliknya, bila daun terkena sinar matahari dalam tempo lama setiap harinya, akibatnya daun menjadi kepucatan, memutih, ada titik – titik terbakar dan bahkan terbakar total. Jadi lingkungan sekitarnya diharapkan bersuasana semi teduh.

Artikel Lainnya

Oleh : Pengelola Laman

GIAT TANAM SEJUTA POHON

Oleh : Pengelola Laman

Prosedur Daftar Ulang 2023

Oleh : Pengelola Laman

Pengukuhan Polisi Lingkungan